Mahasiswa Program Studi Ilmu Pemerintahan Melaksanakan Program Go Green Kampus

Mahasiswa Program Studi Ilmu Pemerintahan Melaksanakan Program Go Green Kampus


ilmupemerintahan.fisip.unigal.ac.id. Ciamis, 05 Desember 2022

Program Studi Ilmu Pemerintahan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Galuh bekerjasama dengan Himpunan Mahasiswa Program Studi Ilmu Pemerintahan, telah melaksanakan program Go Green kampus pada hari minggu tanggal 04 Desember 2022. Kegiatan ini diikuti sebanyak 30 mahasiswa program studi Ilmu Pemerintahan dan Angggota HMP IP. Sebanyak 1000 bibit pohon ditanam dilahan konservasi yang merupakan sarana pendukung kegiatan akademik serta area resapan air hujan untuk memenuhi kebutuhan sumber air bersih di Kampus.


Kegiatan ini merupakan kepedulian Program Sudi Ilmu Pemerintahan terhadap kelestarian lingkungan, namun yang terpenting adalah perawatan sampai dengan pohon-pohon tersebut menjadi hidup dan menopang paru-paru bagi lingkungan disekitar Kampus Universitas Galuh.Titik penyebaran penanaman pohon pada sudut-sudut kampus di lingkungan kampus Universitas Galuh. 

Ada yang bisa kami bantu? Chat with us