Penyerahan SK Ketua GKM dan Kepala Laboratorium Prodi Ilmu Pemerintahan

Penyerahan SK Ketua GKM dan Kepala Laboratorium Prodi Ilmu Pemerintahan

Ilmu Pemerintahan-Bertempat di Aula Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Galuh, Kamis (12/5)  telah dilaksanakan penyerahan Surat Keputusan (SK) Ketua Gugus Kendali Mutu (GKM) Program Studi Ilmu Pemerintahan masa jabatan 2020-2024 dan Kepala Laboratorium Program Studi Ilmu Pemerintahan masa jabatan 2022-2026.


Hal tersebut tentunya telah sesuai dengan Surat Keputusan (SK) Rektor Universitas Galuh Nomor: 119/4123/SK/G/R/IV/2022 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Ketua Gugus Kendali Mutu Program Studi Ilmu Pemerintahan FISIP Universitas Galuh masa jabatan 2020-2024 dimana semula dijabat oleh Aditiyawarman, S.IP., M.Si. digantikan oleh Dr. Erlan Suwarlan, S.IP., M.I.Pol, sedangkan untuk Kepala Laboratorium Program Studi Ilmu Pemerintahan yang semula dijabat oleh Dr. Erlan Suwarlan, S.IP., M.I.Pol. digantikan oleh Arie Budiawan, S.IP., M.M sesuai dengan Surat Keputusan (SK) Rektor Universitas Galuh Nomor: 117/4123/SK/G/R/IV/2022 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Kepala Laboratorium Program Studi Ilmu Pemerintahan FISIP Universitas Galuh masa jabatan 2022-2026.

Adapun dalam sambutan dari Dekan FISIP Universitas Galuh, yakni H. Aan Anwar Sihabudin, S.H., S.IP., M.Si. berpesan kepada seluruh pejabat yang dilantik agar terus berinovasi untuk kemajuan lembaga dan tentunya tidak lepas dari melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Selain itu, inovasi yang berkemajuan dan relevan dengan perkembangan menjadi urgensi untuk segera diimplementasikan. Hal tersebut tentunya agar dapat disusun realisasi dari program kerja dari masing-masing unit, terutama Ketua GKM dan Kepala Laboratorium yang telah menerima SK.

Segenap seluruh civitas academica Program Studi Ilmu Pemerintahan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Galuh mengucapkan selamat dan sukses atas dilantiknya Dr. Erlan Suwarlan, S.IP., M.I.Pol. sebagai Ketua GKM Prodi. Ilmu Pemerintahan masa jabatan 2020-2024 dan Arie Budiawan, S.IP., M.M sebagai Kepala Lab. Ilmu Pemerintahan masa jabatan 2022-2026.

 

Ada yang bisa kami bantu? Chat with us