Pembekalan Bagi Mahasiswa Peserta Praktek Pemerintahan dilaksanakan secara daring

Pembekalan Bagi Mahasiswa Peserta Praktek Pemerintahan dilaksanakan secara daring

Program Studi Ilmu Pemerintahan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik telah melaksanakan kegiatan pembekalan bagi mahasiswa peserta praktek pemerintahan (mahasiswa semester VII, tingkat 4).

Kegiatan tersebut dilaksanakan secara virtual melalui zoom yang dilaksanakan selama 2 (dua) hari, yaitu :

- Hari Jum`at, 09 Oktober 2020 Pukul 13.00 s.d. 15.00 WIB pembekalan untuk peserta Praktek Pemerintahan Wilayah Kabupaten Pangandaran dan Kota Banjar.

- Hari Sabtu, 10 Oktober 2020 Pukul 09.00 - 12.00 WIB pembekalan untuk peserta prakek pemerintahan wilayah Kabupaten Ciamis, Kabupaten Cilacap, Kabupaten Tasikmalaya, dan Kabupaten Garut.

Kegiatan pembekalan tersebut bertujuan untuk memberikan pengarahan atau sebagai gambaran dilapangan sebelum melaksanakan praktek pemerintahan.
Praktek Pemerintahan dilaksanakan selama 1 (satu) bulan , yaitu dari tanggal 12 Oktober s.d. 30 November 2020. 
Adapun lokasi yang dijadikan sasaran praktek pemerintahan , yaitu meliputi :
1. Kabupaten Pangandaran , yang meliputi 8 (delapan) Kecamatan , yakni : Kecamatan Cimerak, Cijulang, Ciparigi, Sidamulih, Pangandaran, Kalipucang, Handapherang, Langkap Lancar
2. Kabupaten Ciamis, yang meliputi 9 (sembilan) Kecamatan, yakni : Kecamatan Ciamis, Baregbeg, Cijeungjing, Panjalu, Lumbung, Cipaku, Rancah,   Banjaranyar, Lakbok
3. Kabupaten Tasikmalaya, yang meliputi 3 (tiga) Kecamatan, yakni : Kecamatan Cigalontang, Cineam, Salawu
4. Kota Banjar, yang meliputi kecamatan Banjar
5. Kabupaten Garut , yaitu Kecamatan Malangbong
6. Kabupaten Cilacap , yaitu Kecamatan Cimanggu
Pembimbing Praktek Pemerintahan , yaitu di bimbing oleh 8 (delapan) dosen Prodi Ilmu Pemerintahan
1. Dini Yuliani, S.IP., M.Si.
2. Irfan Nursetiawan, S.Pd., M.Pd., M.Si.
3. H. Asep Nurwanda, S.HI., M.Si.
4. Regi Refian Garis, S.IP., M.Si.
5. R. Rindu Garvera, S.IP., M.Si.
6. Dr. Erlan Suwarlan, S.IP., M.I.Pol.
7. Asep Nurdin Rosihan Anwar, S.IP., M.Si.
8. Ii Sujai, S.IP., M.Si.

Pembekalan Praktek Pemerintahan kali ini, menyusung tema " TATA KELOLA PEMERINTAHAN DESA MENUJU DESA MANDIRI" . Narasumber yaitu DISKOMINFO KABUPATEN PANGANDARAN, DISKOMINFO KABUPATEN CIAMIS

Berikut ini adalah gambar yang berhasil diabadikan dalam kegiatan pembekalan mahasiswa peserta Praktek Pemerintahan secara virtual melalui zoom :

 

 




Narasumber : DISKOMINFO KABUPATEN CIAMIS

Ada yang bisa kami bantu? Chat with us